skip to Main Content

Sinergi Bank DKI dan Bhiva Dukung Sistem Transaksi Elektronik dan Sistem Tiket di TMII

Sinergi Bank DKI dan Bhiva Dukung Sistem Transaksi Elektronik dan Sistem Tiket di TMII

Bank DKI dan PT Bhumi Visatanda Indonesia (Bhiva) sebagai pengelola operasional aset dan wahana di Kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), menjalin kerja sama dalam penyelenggaraan sistem transaksi elektronik dan sistem tiket di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), yang secara seremonial dimulai dengan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama oleh Direktur Komersial dan Kelembagaan Bank DKI, Herry Djufraini dan Direktur Utama Bhiva, Intan Ayu Kartika, di Jakarta pada Rabu (03/08).

Direktur Komersial dan Kelembagaan Bank DKI, Herry Djufraini mengatakan sinergi ini menandai komitmen bersama untuk mendorong kemajuan digitalisasi pembayaran khususnya di kawasan TMII. Sebagai salah satu destinasi wisata nasional terbesar, kehadiran sistem transaksi elektronik di TMII diharapkan dapat memberikan pengalaman yang lebih baik bagi para pengunjung dengan proses pembayaran yang cepat, aman, dan efisien,” ujarnya.

Melalui kerja sama ini, Bank DKI akan menyediakan infrastruktur sistem transaksi elektronik dan sistem tiket pada ekosistem pembayaran non-tunai di TMII, mulai dari Sistem Tiket di Pintu Gerbang Utama, Sistem Tiket di Pintu Masuk Unit, Vending Machine Tiket, penyediaan mesin Electronic Data Capture (EDC) di berbagai loket dan merchant untuk memfasilitasi pembayaran dengan kartu ATM, kartu kredit, dan kartu debit, Payment Gateway, website, hingga dukungan pada aplikasi Mobile Apps TMII.

Herry melanjutkan Perjanjian ini sejalan dengan visi Bank DKI untuk menjadi bank pilihan di Jakarta. “Dengan menghadirkan ragam inovasi produk dan layanan digital, seperti JakCard dan JakOne Mobile, Bank DKI berkomitmen untuk meningkatkan inklusi keuangan dan mempermudah akses masyarakat terhadap layanan keuangan,” jelas Herry.

Sementara itu, Direktur Utama TMII, Intan Ayu Kartika, mengungkapkan langkah digitalisasi ini sejalan dengan salah satu pilar TMII yaitu smart. “TMII akan selalu berinovasi dan bertransformasi menjadi pusat kebudayaan serta rekreasi yang relevan di masa depan serta menjadi tempat wisata yang mengedepankan teknologi untuk memberikan pengalaman berkunjung yang lebih baik. Saya pun berharap bahwa kerjasama ini hanya langkah awal menuju kolaborasi lebih luas antara TMII dan PT Bank DKI dalam mendukung pengembangan inovasi pariwisata,” ujarnya.

Secara terpisah, Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi menambahkan “Melalui sistem pembayaran elektronik yang terintegrasi, Bank DKI optimis dapat memberikan manfaat yang nyata tidak hanya bagi pengunjung TMII, melainkan juga bagi pengelola dan merchant di kawasan TMII, yang dapat meningkatkan efisiensi operasional serta kemudahan dalam proses rekonsiliasi transaksi,” tutup Arie.

Artikel lainnya

Jl Raya Taman Mini, Jakarta Timur. DKI Jakarta, Indonesia.
Kunjungi halaman ‘tiket‘ untuk informasi jam layanan TMII
(+62) 804 1 789 789
cs@tamanmini.com
e-Procurement
Powered By
Jelajah Cerita Indonesia
Back To Top